Minggu, 19 Januari 2025|Jakarta, Indonesia

Siap-siap! REI Prediksi Harga Properti Bakal Melonjak Tajam Usai Pandemi Covid-19

Ridwan

Rabu, 28 Oktober 2020 - 14:45 WIB

Ketua Umum Real Estate Indonesia (REI) Totok Lusida (Foto: Ridwan/Industry.co.id)
Ketua Umum Real Estate Indonesia (REI) Totok Lusida (Foto: Ridwan/Industry.co.id)
A A A

Thepresidentpost.id - Jakarta - Ketua Umum DPP Realestat Indonesia (REI) Paulus Totok Lusida mengungkapkan kemungkinan harga properti akan melonjak tajam usai pandemi Covid - 19 berakhir.

"Memang dari masyarakat sendiri melihatnya bahwa ketika pandemi Covid berakhir pasti akan terjadi lonjakan harga properti," ujar Paulus Totok dalam diskusi daring di Jakarta, (27/10/2020).

Menurutnya,, mengapa kemungkinan terjadi lonjakan harga? Karena sejak 2013 sampai hari ini relatif harga properti dalam kondisi stagnan.

Biasanya harga stagnan dalam sektor properti terjadi selama 2 - 3 tahun, namun sekarang terjadi dalam waktu 6 - 7 tahun.

Selain itu pelaku properti memperkirakan juga para investor asing yang sudah melakukan persiapan untuk membuka perumahan baru di Indonesia, contohnya di Tangerang Selatan, dengan demikian ini sangat optimistis dengan kondisi yang ada.

Menurut Ketua Umum REI tersebut, penjualan properti di kuartal II sempat mengalami penurunan namun pada kuartal III sudah mengalami peningkatan lagi.

Paulus Totok mencontohkan Summarecon melakukan penjualan tiga kluster perumahan langsung terjual habis dalam sehari. Kemudian Ciputra melakukan penjualan akhir - akhir ini sangat laku keras.

"Yang namanya pandemi pasti awal dan akhir, kita optimistis melalui pameran Property Fiesta Virtual Expo 2020 ini bahwa penjualannya akan luar biasa karena masyarakat sudah menilai sendiri inilah momentum yang tepat untuk membeli properti," katanya, dikutip Antara.

Sebelumnya Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) mencatat realisasi investasi triwulan III 2020 mencapai Rp209 triliun, tumbuh tipis 1,6 persen dibandingkan periode yang sama tahun 2019 sebesar Rp205,7 triliun.

BKPM mencatat lima sektor utama realisasi investasi pada triwulan III 2020 yakni transportasi, gudang dan telekomunikasi; industri logam dasar, barang logam, bukan mesin dan peralatannya; listrik, gas dan air; konstruksi; perumahan, kawasan industri dan perkantoran.

Komentar

Berita Lainnya

National 24/12/2024 10:25 WIB

9 Reasons to Invest in Kota Jababeka with Profit Potential

Investment in Jababeka Industrial Estate in Cikarang, Bekasi or what is now known as the Independent and Integrated City has various potential benefits that can be an attraction for investors. Yes, PT…

Business 24/12/2024 10:12 WIB

PT VOK Electrical Appliance Indonesia Officially Builds Factory in Kendal Special Economic Zone (KEK)

PT VOK Electrical Appliances Indonesia officially held a groundbreaking ceremony for its new factory in Kendal Special Economic Zone (KEK), Central Java. The deputy government of Kendal Regency, Head…

Economy 24/12/2024 08:15 WIB

PT Matahari Tire Indonesia, China's No. 1 Tire Manufacturing Company Officially Operates in Kendal SEZ

PT Matahari Tire Indonesia, a subsidiary of Zhongce Rubber Group Co Ltd (ZC Rubber) from China has officially started the operation of its new factory in Kendal Special Economic Zone, Central Java. The…

Business 23/12/2024 15:19 WIB

Minister of Trade at the Launch of EPIC Sale

Minister of Trade, Budi Santoso together with Coordinating Minister for Economic Affairs, Airlangga Hartarto and Head of the National Food Agency (Bapanas), Arief Prasetyo Adi launched Every Purchase…

Travel 23/12/2024 15:12 WIB

Launch of Shopping in Indonesia Only (BINA) Discount Program 2024

Coordinating Minister for Economic Affairs, Airlangga Hartarto together with Deputy Minister of Trade, Dyah Roro Esti; Deputy Minister of SMEs, Helvi Moraza; Deputy Minister of Tourism, Ni Luh Puspa;…