Minggu, 19 Januari 2025|Jakarta, Indonesia

Masyarakat di IBT dan Makassar Dipermudah Menikmari Kendaraan Khas Inggris

Herry Barus

Sabtu, 28 November 2020 - 12:00 WIB

MG Motor Indonesia
MG Motor Indonesia
A A A

Thepresidentpost.id - Jakarta- Mendekati satu tahun kehadirannya di Indonesia, MG kian agresif untuk menjangkau lebih banyak konsumen Indonesia dengan meresmikan kehadirannya di daerah dan pulau lain. 27 November 2020, untuk pertama kalinya MG menyapa warga Makassar dengan mendirikan sebuah outlet hasil kerja sama dengan PT Sinar Galesong Automobil.

Melalui kerja sama ini, para pecinta mobil MG akan dimudahkan dengan ketersediaan pelayanan 3S, yang meliputi penjualan, servis, serta suku cadang. MG Pettarani yang berlokasi di Jl. A. P Pettarani no. 45—47, Kecamatan Panakkukang, Makassar, Sulawesi Selatan berdiri di atas lahan seluas 2.465 m2 dengan bangunan dua lantai seluas 1.137 m2. Di outlet ini, para calon pelanggan dan pemilik mobil MG dapat mengakses area showroom yang begitu luas sehingga memudahkan saat harus menjaga jarak fisik, serta area servis yang memiliki luas sebesar 160 m2 ditunjang dengan tenaga ahli yang bersertifikat sehingga dapat melayani seluruh pelanggan dengan lebih prima.

Rendi Radito, Sales and Network Director MG Motor Indonesia menyampaikan suka citanya menyambut terwujudnya kerja sama ini, “Hari ini menjadi pembuktian betapa MG Motor Indonesia begitu serius serta teguh dalam mewujudkan komitmennya untuk melayani pelanggan Indonesia. Tantangan pandemi serta ekonomi terus kami hadapi sejak awal berdiri, namun dua produk SUV yang telah sukses kami perkenalkan dan pertemuan kami hari ini dengan masyarakat Sulawesi menjadi bukti dari komitmen kami untuk jangka panjang di Indonesia.”

Terletak di area bisnis serta kawasan penting di Makassar, kehadiran MG Pettarani dibangun untuk dapat memenuhi kebutuhan mobilitas tinggi warga Sulawesi, khususnya Makassar dan sekitarnya. Desain outlet juga dibuat begitu nyaman dan terbuka agar pelanggan yang berkunjung dimudahkan untuk melakukan diskusi dengan tim penjualan, maupun untuk memantau pengerjaan servis unit langsung dari waiting lounge karena posisinya yang bersebelahan.

“Kemitraan yang kami bangun hari ini bersama MG Motor Indonesia adalah langkah awal yang ingin terus kami kembangkan agar masyarakat di Sulawesi juga dapat mengakses pilihan SUV baru yang tidak hanya begitu dinamis, tetapi juga berkualitas Eropa. Kami mengajak seluruh penggemar otomotif di wilayah Makassar untuk mencoba sendiri sensasi pengalaman berkendara ala Inggris ini,” ungkap CEO Galesong Group, Endro Nugroho.

Memulai kiprahnya dari Abingdon, Inggris, mobil - mobil legendaris seperti MG Old Number One yang klasik dan MG B yang begitu modern dan sporty di jamannya membuat nama MG kian dikenal. MG terus melaju kencang di dunia otomotif dan semakin dikenal di dunia internasional sebagai legenda balap mobil dengan mobil MG EX120 dan MG EX181 yang sukses mencetak rekor dunia di tahun 1931 dan 1957. Memasuki tahun 2020, MG sukses memperkenalkan MG ZS di bulan Maret dan MG HS di bulan Agustus 2020 secara virtual. Kini, penduduk yang berdomisili di wilayah Makassar dan sekitarnya sudah dapat mulai menguji langsung kedua SUV yang dinamis dan elegan dari MG serta melakukan pemesanan dengan menghubungi MG Pettarani di (0411) 422111.

Kehadiran MG di Makassar membawa misi yang sama, yaitu meredefinisi ekspektasi pecinta otomotif Tanah Air melalui produk yang tidak hanya bercita rasa Inggris tetapi memiliki kualitas yang dikenal secara kolektif sebagai Brit Dynamic. Kualitas yang meliputi desain khas Inggris, tenaga mesin terdepan, handling yang penuh presisi, serta fitur keselamatan yang mampu menjadikannya SUV yang terdepan dan andal di kelasnya. Selama bulan November dan Desember, masyarakat Sulawesi juga diberikan penawaran khusus, yaitu MG Year End Salebration untuk setiap pembelian unit MG ZS atau pun MG HS. Hal ini mencakup bunga 0% hingga tiga tahun, gratis biaya jasa perawatan dan suku cadang hingga 4 tahun atau 50.000 km, garansi 5 tahun tanpa batasan kilometer, subsidi trade - in, serta beragam penawaran menarik lainnya*.

Dengan dibukanya dealer di Makassar, masyarakat Indonesia sudah dapat mengakses outlet resmi MG yang telah tersebar di 12 wilayah termasuk di Jabodetabek, Bandung, Surabaya, serta Medan. Dapatkan informasi lebih lanjut terkait line - up serta promosi terbaru dengan mengakses www.mgmotor.id atau Instagram @mgmotor.id.

Komentar

Berita Lainnya

National 24/12/2024 10:25 WIB

9 Reasons to Invest in Kota Jababeka with Profit Potential

Investment in Jababeka Industrial Estate in Cikarang, Bekasi or what is now known as the Independent and Integrated City has various potential benefits that can be an attraction for investors. Yes, PT…

Business 24/12/2024 10:12 WIB

PT VOK Electrical Appliance Indonesia Officially Builds Factory in Kendal Special Economic Zone (KEK)

PT VOK Electrical Appliances Indonesia officially held a groundbreaking ceremony for its new factory in Kendal Special Economic Zone (KEK), Central Java. The deputy government of Kendal Regency, Head…

Economy 24/12/2024 08:15 WIB

PT Matahari Tire Indonesia, China's No. 1 Tire Manufacturing Company Officially Operates in Kendal SEZ

PT Matahari Tire Indonesia, a subsidiary of Zhongce Rubber Group Co Ltd (ZC Rubber) from China has officially started the operation of its new factory in Kendal Special Economic Zone, Central Java. The…

Business 23/12/2024 15:19 WIB

Minister of Trade at the Launch of EPIC Sale

Minister of Trade, Budi Santoso together with Coordinating Minister for Economic Affairs, Airlangga Hartarto and Head of the National Food Agency (Bapanas), Arief Prasetyo Adi launched Every Purchase…

Travel 23/12/2024 15:12 WIB

Launch of Shopping in Indonesia Only (BINA) Discount Program 2024

Coordinating Minister for Economic Affairs, Airlangga Hartarto together with Deputy Minister of Trade, Dyah Roro Esti; Deputy Minister of SMEs, Helvi Moraza; Deputy Minister of Tourism, Ni Luh Puspa;…