Minggu, 19 Januari 2025|Jakarta, Indonesia

Dayonmarhanlan XII Pontianak Laksanakan Tatap Muka Pertama

Herry Barus

Selasa, 20 Oktober 2020 - 05:30 WIB

Dayonmarhanlan XII Pontianak Laksanakan Tatap Muka Pertama
Dayonmarhanlan XII Pontianak Laksanakan Tatap Muka Pertama
A A A

Thepresidentpost.id - Pontianak - Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Dayonmarhanlan XIjI) Pontianak Mayor Mar Anton Koerniawan,M.Tr.Opsla mengawali kepemimpinannya dengan melaksanakan tatap muka pertama (Entry Briefing) dengan seluruh prajurit Jaguar Yudha Khatulistiwa, bertempat di Kesatrian Marinir Usman Harun Mako Yonmarhanlan XII.  Jl. A. Rani - Kuala Secapah, Mempawah - Kalimantan Barat. Senin (19/10/2020).

Tujuan diselenggarakannya Entry Briefing adalah sebagai ruang untuk memperkenalkan diri sebagai pejabat Danyonmarhanlan XII yang baru, menyampaikan rencana pembinaan dan operasi Yonmarhanlan XII serta menyamakan persepsi dan langkah aksi Yonmarhanlan XII ke depan. 

Dalam kesempatan tersebut mengawali jabatannya Danyonmarhanlan XII memberikan beberapa penekanan, bahwa Prajurit marinir harus memiliki karakter.

Sebagai patriot pengawal negara dan bangsa, Prajurit Marinir harus senantiasa berpedoman pada nilai nilai sapta marga, sumpah prajurit dan delapan wajib TNI sebagai karakter dan jati diri dalam kehidupan kedinasan maupun keseharian. Prajurit marinir harus penuh kreativitas, militansi dan motivasi yang tinggi dalam mencari solusi dari setiap kendala dan kesulitan.

Prajurit Marinir yang profesional harus selalu berfikir untuk meningkatkan kinerja, memberikan pengabdian terbaik sebagai bagian kekutan pertahanan negara yang profesional dalam mengemban tugas operasi militer perang dan operasi militer selain perang. Kita harus menjadi prajurit Marinir yang mencintai dan di cintai rakyat. Karena kita adalah tentara rakyat, yang berasal dari warga negara indonesia, maka sudah seharus nya apabila kita mencintai dan dicintai rakyat serta menyatu dengan rakyat. Di akhir taklimatnya Danyonmarhanlan XII  mengharapkan agar seluruh prajurit menjaga kekompakan, kebersamaan,dan soliditas dengan begitu pelaksanakan  tugas akan tercapai sehingga Yonmarhanlan XII semakin jaya.

Hadir dalam kegiatan tersebut perwira staf para Danton, seluruh prajurit Jaguar Yudha Khatulistiwa serta Ketua Ranting F Cabang 1 Korcab Pasmar 1 Ny Pizza Anton Koerniawan dan pengurus Jalasenastri Yonmarhanlan XII.

Komentar

Berita Lainnya

Business 24/12/2024 10:12 WIB

PT VOK Electrical Appliance Indonesia Officially Builds Factory in Kendal Special Economic Zone (KEK)

PT VOK Electrical Appliances Indonesia officially held a groundbreaking ceremony for its new factory in Kendal Special Economic Zone (KEK), Central Java. The deputy government of Kendal Regency, Head…

Economy 24/12/2024 08:15 WIB

PT Matahari Tire Indonesia, China's No. 1 Tire Manufacturing Company Officially Operates in Kendal SEZ

PT Matahari Tire Indonesia, a subsidiary of Zhongce Rubber Group Co Ltd (ZC Rubber) from China has officially started the operation of its new factory in Kendal Special Economic Zone, Central Java. The…

Science & Tech 24/12/2024 07:20 WIB

Minister of Industry Agus Denies Rumors that iPhone 16 Can be Bought on Pre-order

Minister of Industry Agus Gumiwang Kartasasmita strongly denied rumors that the iPhone 16 could be purchased for pre-order on Friday (20/12/2024). He said he had not received an investment proposal of…

Business 23/12/2024 15:19 WIB

Minister of Trade at the Launch of EPIC Sale

Minister of Trade, Budi Santoso together with Coordinating Minister for Economic Affairs, Airlangga Hartarto and Head of the National Food Agency (Bapanas), Arief Prasetyo Adi launched Every Purchase…

Travel 23/12/2024 15:12 WIB

Launch of Shopping in Indonesia Only (BINA) Discount Program 2024

Coordinating Minister for Economic Affairs, Airlangga Hartarto together with Deputy Minister of Trade, Dyah Roro Esti; Deputy Minister of SMEs, Helvi Moraza; Deputy Minister of Tourism, Ni Luh Puspa;…